بسم الله الرحمن الرحيم

banner

Pre-Class

Hello, mas Bro!

Selamat datang di kelas Belajar Python Dasar. Pada kelas ini, kita akan berkenalan dengan hal-hal dasar yang perlu kamu ketahui tentang bahasa pemrograman Python.

Selayaknya orang yang sedang belajar sebuah bahasa, kita memerlukan pengetahuan tentang kata-kata, struktur kata agar menjadi sebuah kalimat, bentuk-bentuk kalimat, dll. Dalam mempelajari bahasa pemrograman pun demikian. Kita akan mengenal apa itu variable, tipe data, kondisi, perulangan, function, dll.

Saya menulis post ini juga sembari belajar bahasa pemrograman Python. Saya belajar dari banyak sekali literatur dalam bahasa Inggris. Tapi saya menuliskan dokumentasi belajar bahasa pemrograman Python dasar berbahasa Indonesia ini khusus untuk kamu.

Post ini pun adalah tulisan pertama saya bertema bahasa pemrograman. Sebelumnya, saya sama sekali tidak pernah menulis tentang topik bahasa pemrograman, karena tidak percaya diri. Namun, ini adalah langkah kecil saya untuk memberanikan diri menulis topik bahasa pemrograman. Jadi, apapun latar belakang kamu, berapapun umur kamu, tidak ada kata terlambat untuk belajar mengetahui hal yang baru.

Yuk ! kita belajar sama-sama.


Apa yang Dapat Dilakukan Python?

Saya akan menampilkan daftar-daftar success stories yang saya ambil dari Python.org.

Software Development
    * Accessibility
    * Assistive Technologies
    * Code Generation
    * Computer Graphics
    * Configuration
    * Cross-platform Development
    * Databases
    * Data Mining
    * Documentation Development
    * Email
    * Embedded Systems
    * Functional Testing
    * Game Development
    * Groupware
    * High Availability
    * Java and Python
    * Legacy System Integration
    * Network Development
    * Product Development
    * Python on Windows
    * Rapid Application Development
    * Real Time
    * Reuse
    * RSS aggregator
    * Scalability
    * Systems Administration
    * Testing
    * Unit Testing
    * Unix/Linux Developers
    * User Interface
    * Visual Effects
    * Web Development
    * Web2.0
    * XML

Arts
    * Film

Business
    * Apparel Industry
    * Aviation
    * Business Information
    * Customer Relationship Management (CRM)
    * Collaboration Support
    * Content Management
    * Document Management
    * Energy Efficiency
    * E-Commerce
    * Enterprise Resource Planning (ERP)
    * Financial Services
    * Fortune 500
    * GIS and Mapping
    * Hosting
    * Human Resources
    * Knowledge Management
    * Manufacturing
    * Product Development
    * Project Management
    * Quality Control, Six Sigma, Lean Manufacturing
    * Relational Online Analytical Processing (ROLAP)
    * Risk Management
    * ROI Case Study

Education
    * Post Secondary

Government
    * Administration
    * Homeland Security
    * Public Safety
    * Traffic Control, Urban Infrastructure

Scientific
    * Biology
    * Bioinformatics
    * Computational Chemistry
    * Data Visualization
    * Drug Discovery
    * GIS and Mapping
    * Scientific Programming
    * Simulation
    * Weather

Engineering
    * Energy Efficiency
    * GIS and Mapping
    * Lighting
    * Marine
    * Simulation

Dapat kita lihat, Python hampir ada pada semua bidang yang sudah berkaitan dengan teknologi.

Python adalah bahasa pemrograman yang memiliki banyak sekali kegunaan. Hampir semua yang dapat dilakukan bahasa pemrograman lain, Python dapat melakukannya.

Python mampu mengolah dan memproses GPU sama seperti bahasa pemrograman yang lain. Sebagian besar modul pengolahan data, sebenarnya adalah sebuah Python wrapper yang dibuat untuk berinteraksi dengan bahasa C/C++.

Module adalah sekumpulan Python scripts yang memiliki kegunaan spesifik yang dapat kita manfaatkan dengan cara melakukan import ke dalam program Python yang kita buat.

Cara melakukan import terhadap suatu module seperti ini.

import Math

Kegunaannya untuk apa ?

Karena biasanya seorang programmer dalam menyelesaikan sebuah masalah memiliki banyak sekali hal yang harus dipikirkan, dengan menggunakan modul maka tidak perlu lagi menulis ulang sebuah function untuk melakukan suatu hal. Kita cukup memanggil dan menggunakan modul yang sudah tersedia ke dalam program Python yang kita kerjakan.

Python wrapper adalah sebuah pembungkus kode Python di atas bahasa pemrograman lain. Misalnya, apabila kamu memiliki Python wrapper untuk C++ artinya seseorang telah menulis beberapa kode Python yang dapat berinteraksi dengan bahasa C++, sehingga kamu dapat menggunakannya selayaknya menggunakan kemampuan bahasa C++ tanpa benar-benar perlu mengetahui atau memahami bahasa C++.

Karena hal tersebut, Python dapat digunakan untuk membuat berbagai macam hal, seperti: membuat game, melakukan analisis data, mengontrol robot dan perangkat keras, mengautomatisasi sebuah pekerjaan, membuat aplikasi desktop dengan console maupun GUI, atau bahkan membuat sebuat website. Asik bukan ?

Masih banyak lagi contoh-contoh penerapan Python yang tentunya apabila saya menuliskanya di sini, akan menjadi sebuah perkenalan yang panjang. Teman-teman bisa mencarinya sendiri di search engine dan artikel maupun video-video terkait dengan penerapan Python.


Apakah Python Sulit Dipelajari?

Menurut saya, Python adalah bahasa pemrograman yang mudah dan ramah untuk dipelajari. Kenapa ? karena sintaks (kata dan struktur penulisan) yang sangat sederhana dan simple untuk dapat dibaca dan dimengerti, hampir semua sintaksnya dapat dipahami bahkan apabila kamu belum mengerti satupun bahasa pemrograman.

Masa sih ?

Mari saya tunjukkan buktinya.

garasi = "Toyota", "Honda", "Suzuki", "Daihatsu", "Ford"

for mobil in garasi:
    print(mobil)

akan menghasilkan Output:

Toyota
Honda
Suzuki
Daihatsu
Ford

Gimana ? Kira-kira sudah kebayang cara baca kodenya ?

Mari kita bongkar kodenya.

garasi = "Toyota", "Honda", "Suzuki", "Daihatsu", "Ford"

garasi adalah sebuah variabel, variabel adalah tempat untuk menampung data, nanti akan kita pelajari pada materi khusus tentang variable.

Nah, dalam program sederhana ini, nama variabelnya adalah garasi, yang menampung merek-merek mobil bernama: Toyota, Honda, Suzuki, Daihatsu, Ford.

Lalu kita begerak menuju baris selanjutnya.

for mobil in garasi:

Sudah dapat ditebak, bahwa baris ini menyatakan sebuah kondisi, lebih tepatnya kondisi perulangan. Dapat dibaca seperti ini, untuk setiap mobil yang ada di garasi.

Apabila kondisi tersebut sesuai dengan data yang ada (nama mobil yang ada dalam variabel garasi), maka

print(mobil)

Kita akan menampilkan setiap mobil yang ada pada garasi ke console.

print() adalah sebuah built-in function atau fungsi bawaan dari Python yang berguna untuk menampilkan output berupa text ke dalam console, console disini dapat diartikan command prompt (CMD.exe) pada Windows, atau Terminal pada Linux.

Gimana ? Jawaban kalian mirip-mirip dengan ini ?

Saya bisa mengartikan bahwa sintaks dan struktur dari bahasa Python ini mudah untuk dipahami karena mudah untuk dibaca.

Apabila teman-teman tertarik untuk belajar dasar-dasar bahasa pemrograman Python, yuk ! kita belajar bersama-sama.


Referensi

  1. https://www.python.org/about/success/
    Diakses tanggal: 2018/03/27


Penulis

bandithijo

My journey kicks off from reading textbooks as a former Medical Student to digging bugs as a Software Engineer – a delightful rollercoaster of career twists. Embracing failure with the grace of a Cat avoiding water, I've seamlessly transitioned from Stethoscope to Keyboard. Armed with ability for learning and adapting faster than a Heart Beat, I'm on a mission to turn Code into a Product.

- Rizqi Nur Assyaufi

f3483b4443d04be70121f670e132e0d8dabe5719